TULISAN 2

jenis paragraf : narasi

Masalah di Jakarta

Jakarta merupakan kota dengan tingkat pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat. Hampir sebagian besar kegiatan perekeonomian indonesia berpusat di kota ini. Walaupun begitu, jakarta masih terlilit dengan masalah di berbagai sektor yg belem terselesaikan. Salah satunya banjir, dari jaman penjajahan Belanda sampai sekarang jakarta sudah menjadi langganan banjir, sampai sekarang masalah ini belum bisa di atasi pemerintah. Segala cara sudah dilakukan Pemprov DKI Jakarta untuk mengatasi banjir. Tetapi semua terkesan tidak efektif dan prosesnya berjalan dengan sangat lambat.

Masalah lain yang masih dihadapi jakarta adalah kemacetan. Macet sudah menjadi hal yang biasa di Jakarta. Macet biasanya terjadi saat pagi hari dan sore hari pada saat jam pulang kerja. Orang-orang bisa menghabiskan waktu sampai 3 jam di jalan raya. Hal ini tidak lepas dari pesatnya pertumbuhan kendaraan di Jakarta baik roda 2 maupun roda 4. Pemerintah berusaha membujuk masyarakat agar tidak lagi memakai kendaraan pribadinya dan pindah ke angkutan transportasi massal seperti bus, angkot atau pun KRL.  Hal ini di lakukan untuk mengurangi pertumbuhan kendaraan pribadi yang ada di Jakarta agar dapat mengurangi kemacetan


0 komentar:

Posting Komentar